UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Raih UI GreenMetric Trees Rating 3,5 dari 5 Pohon

Jakarta, 6 November 2025

Setelah sebelumnya meraih Certificate of Compliance Platinum, kini UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta kembali memperoleh prestasi membanggakan dari UI GreenMetric World University Rankings dengan perolehan 3,5 dari 5 Trees Rating.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas komitmen UIN Sunan Kalijaga dalam melaksanakan program dan kebijakan yang berorientasi pada keberlanjutan lingkungan, berdasarkan analisis ketat terhadap enam kriteria utama GreenMetric.

Sertifikat tersebut resmi diberikan di Jakarta, pada 6 November 2025, dan ditandatangani oleh Dr. Vishnu Juwono, S.E., MIA, selaku Chairperson of UI GreenMetric.

Pencapaian ini menunjukkan bahwa UIN Sunan Kalijaga terus berupaya memperkuat posisinya sebagai kampus hijau yang peduli terhadap keseimbangan ekologi, efisiensi energi, serta tata kelola lingkungan yang berkelanjutan. Dengan nilai 3,5 Trees Rating, UIN Sunan Kalijaga menegaskan langkah progresifnya menuju universitas berbasis green campus dan sustainability development goals (SDGs).