KEPALA DESA BESERTA WARGA DESA PENGEMPON MENERIMA SECARA SIMBOLIS MAHASISWA KKN UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA

Kepala desa meresmikan kegiatan KKN di Desa Pengempon.
LP2M -Senin (26/07/2021), mahasiswa KKN kelompok 103 UIN Sunan Kalijaga dibantu oleh perangkat desa menyelenggarakan acara pembukaan dan penerimaan secara simbolis mahasiswa KKN di Desa Pengempon. Acara tersebut dilaksanakan di Balai Desa Pengempon dan dihadiri langsung oleh Kepala Desa Pengempon Nuryanto. Izra Berakon, M.Sc. selaku DPL kelompok 103 menyampaikan sambutannya melalui perwakilan dari mahasiswa KKN.
Pembukaan kegiatan KKN mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta di Desa Pengempon dihadiri oleh 50 tamu undangan yang terdiri atas tokoh agama, perwakilan elemen masyarakat, dan staf perangkat desa. Acara pembukaan yang dilaksanakan di Balai Desa ini menjadi simbol antusias masyarakat yang telah menerima mahasiswa KKN di Desa Pengempon.
Muhammad Fikri Lubis selaku ketua kelompok KKN 103 dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh warga di Desa Pengempon. Fikri mengharapkan agar masyarakat dapat membimbing mahasiswa KKN dengan baik. Menurutnya, masyarakat dan mahasiswa KKN harus saling bahu-membahu satu sama lain ibarat hubungan antara orang tua dan anak.
Nuryanto selaku Kepala Desa Pengempon juga mengungkapkan dalam sambutannya harapan terhadap mahasiswa KKN melalui program kerjanya mampu membantu kemajuan desa. Nuryanto berharap agar visi dari kegiatan mahasiswa kelompok KKN 103 yang mengusung tema “Membangun Literasi Baca dan Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Desa” dapat tercapai. Menurutnya, peningkatan kualitas membaca individu beriringan dengan peningkatan ekonominya. Apabila mahasiswa KKN berhasil meningkatkan minat baca masyarakat di desanya, maka output-nya perekonomian desa dapat meningkat.
Izra Berakon, M.Sc. selaku DPL Kelompok 103 walaupun tidak sempat hadir dalam acara pembukaan, dirinya menyampaikan pesan melalui perwakilan mahasiswa KKN agar warga desa bisa menerima mahasiswanya dengan baik. Izra berharap agar kegiatan KKN di Desa Pengempon bisa dijalankan dengan semangat dan motivasi yang kuat.
Acara pembukaan ditutup dengan silaturahmi mahasiswa sekaligus sarasehan dengan tokoh masyarakat setempat. Rusdiyah sebagai salah satu perwakilan masyarakat memiliki harapan agar tujuan mahasiswa KKN dalam meningkatkan literasi baca masyarakat desa dapat diwujudkan dengan baik. (Cholish, 2021)