UIN SUNAN KALIJAGA MENGGELAR ACARA PELEPASAN KKN ANGKATAN-105 2021

Selasa, 13 Juli 2021, Pusat Pengabdian kepada Masyarakat (PPM), di bawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) melaksanakan kegiatan Pelepasan KKN Angkatan 105 secara daring melalui zoom meeting dan disiarkan langsung di kanal YouTube LP2M UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Acaraipelepasan ini juga disponsori oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi (KOMINFO).
Kegiatan pelepasan KKN ini dipandu oleh Kepala Pusat PPM, yaitu Bapak Trio Yonathan Teja Kusuma, S.T., M.T., dan Bapak Dr. Muhrisun, S.Ag., BSW., M.Ag., MSW selaku ketua LPPM periode 2020-2024 untuk membuka acara dengan memberikan sambutan.
Kepala PPM, Bapak Trio Yonathan Teja Kusuma, S.T., M.T., memaparkan bahwa KKN angkatan 105 ini diikuti oleh 2808 mahasiswa yang dibagi menjadi lima jenis KKN, yaitu KKN mandiri, KKN reguler, KKN konversi, KKN tematik, dan KKN luar Jawa. Fakultas dengan jumlah mahasiswa terbanyak adalah Fakultas Syariah dan Hukum sebanyak 462 mahasiswa disusul Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam sebanyak 400 mahasiswa, kemudian Fakultas Dakwah dan Komunikasi sebanyak 350 mahasiswa, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam sebanyak 323 mahasiswa, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora sebanyak 272 mahasiswa, Fakultas Adab dan Ilmu Budaya sebanyak 253 mahasiswa, Fakultas Sains dan Teknologi sebanyak 253 mahasiswa, dan paling sedikit adalah Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan sebanyak 177 mahasiswa. Dari berbagai macam bidang ilmu di luar Fakultas Keagamaan, seperti Fakultas Sains dan Teknologi dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam diharapkan mahasiswa dapat saling mengintegrasikan keilmuannya agar dapat menghasilkan program pengabdian yang semakin berkualitas.
KKN angkatan 105 ini juga tersebar di berbagai Provinsi di Indonesia, mulai dari Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Tengah, dan di Serawak, Malaysia. Dengan jumlah Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) sebanyak 170 orang dari berbagai macam keilmuan, diharapkan DPL mampu membimbing dan mendukung mahasiswa dalam pelaksanaan kegiatan pengabdiannya.
Dalam pelaksanaannya, KKN angkatan 105 ini akan dilakukan secara daring. Tetapi jika diperlukan adanya kegiatan luring maka sebaiknya mahasiswa tetap mematuhi protokol kesehatan dan berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat. Rencana penerjunan KKN angkatan 105 ini pada tanggal 12 Juli 2021, namun dengan adanya peraturan PPKM yang berlaku hingga tanggal 20 Juli 2021 maka mahasiswa belum bisa terjun langsung ke lokasi. Oleh karena itu, untuk menunggu berakhirnya PPKM mahasiswa dapat mulai menyusun kegiatan apa saja yang akan dilakukan selama KKN. Sehingga saat PPKM selesai mahasiswa dapat langsung melaksanakan kegiatannya dengan baik.
Ketua LP2M, Bapak Dr. Muhrisun, S.Ag., BSW., M.Ag., MSW membuka acara pelepasan KKN angkatan 105 ini dengan memberikan beberapa pesan untuk mahasiswa selama menjalankan KKN. "KKN ini merupakan agenda terbesar di tahun ini, karena harus tetap menjalankan KKN ini di masa pandemi COVID-19 di mana keselamatan mahasiswa KKN merupakan prioritas utama dari LP2M. Oleh karena itu, untuk dapat melaksanakan KKN dengan baik dibutuhkan usaha dan rancangan kegiatan dengan sekreatif mungkin."LP2M juga telah merilis aplikasi khusus KKN bagi mahasiswa dan DPL agar dapat memudahkan dan mengoptimalkan kinerja selama KKN berlangsung Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (uin-suka.ac.id). LP2M juga akan membuatkan hak cipta bagi mahasiswa yang membuat buku kegiatan selama KKN sebagai apresiasi kami untuk pengabdian yang telah dilakukan. Pesan yang paling utama dari Ketua LP2M ini adalah keberhasilan KKN ini bukan dari kami melainkan dari hasil sinergi antara mahasiswa dengan DPL yang telah melakukan pengabdian dengan baik dan maksimal. Ketua LP2M ini juga sangat berharap KKN angkatan 105 ini dapat berjalan dengan lancar dan baik.
Setelah penjelasan dan sambutan oleh LP2M, masih terdapat materi yang disampaikan oleh beberapa narasumber terkait dengan Tema KKN ini “Sustainable Engagement KKN berkelanjutan berbasis Sosio Sains dan Agama di Masa Pandemi”. Penjabaran materi ini dipandu oleh moderator, yaitu Ibu Dr. Adib Sofia, S.S., M.Hum. Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Prof. Dr. Phil. Al Makin, S.Ag., M.A memberikan pesan kepada para mahasiswa di masa pandemi ini untuk tetap berlaku sederhana, tetap berkolaborasi mahasiswa antar mahasiswa, mahasiswa dengan DPL, dengan warga, dan dengan pemerintah daerah setempat. Tidak lupa pula mahasiswa juga harus mampu menyusun dan merencanakan kegiatan yang singkat tetapi bisa memberikan manfaat langsung kepada daerah yang dituju.
Narasumber lainnya, yaitu Ibu Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo selaku Bupati Sleman menganjurkan masyarakat Sleman untuk menerapkan pola hidup bersih terlebih lagi di masa pandemi ini. Dengan tujuan utama dari Bupati Sleman ini, yakni memerangi kemiskinan dan memperbaiki kesehatan di masyarakat, diharapkan adanya KKN angkatan 105 yang diterjunkan langsung di Kabupaten Sleman dapat memberikan manfaat, memberikan contoh yang baik, dan memberikan perubahan langsung yang baik di Kabupaten Sleman.
Bupati Lombok Barat, Bapak H. Fauzan Khalid, S.Ag., M.Si juga menyampaikan hal yang serupa dengan Bupati Sleman. Keadaan di Lombok Barat selama masa pandemi ini sama dengan Kabupaten Sleman. Prioritas utama yang difokuskan di Kabupaten Lombok Barat adalah pemberdayaan UKM/IKM dan kesehatan para masyarakat. Oleh karena itu, diharapkan mahasiswa yang melakukan KKN agar dapat memberikan banyak manfaat dan perubahan yang lebih baik lagi di Kapubaten Lombok Barat.
Narasumber yang terakhir adalah Bapak Hi. AM Syafi’I, S.Ag selaku Wakil Bupati Tanggamus, Provinsi Lampung. Beliau menjelaskan keadaan geografis dan ekonomi masyarakat di daerah tersebut. Agar nantinya mahasiswa yang melakukan KKN di Tanggamus dapat menyesuaikan program kerjanya dengan keadaan geografis yang ada ditambah lagi dengan kondisi pandemi yang berlangsung dimana hal tersebut juga berpengaruh terhadap keadaan ekonomi masyarakat setempat. Pemerintah Daerah Tanggamus juga akan memfasilitasi mahasiswa KKN untuk dapat melakukan dan merealisasikan program kerja mahasiswa secara daring. Salah satu pesan yang paling penting adalah adab keteladanan dari mahasiswa KKN kepada para masyarakat Tanggamus.
Di akhir acara, Kepala PPM menjelaskan terkait dengan Lomba yang wajib diikuti oleh mahasiswa KKN angkatan 105. Terdapat 3 kategori lomba, yaitu foto essay, video dokumenter, dan video feature. Diharapkan semua mahasiswa KKN dapat menjalankan dan menyelesaikan program KKN dengan baik dan bermanfaat bagi daerah yang ditempati. (Amalia Azka)