TINGKATKAN AWARENESS PRODUK HALAL: KKN TEMATIK KAJIAN HALAL MENYELENGGARAKAN SOSIALISASI DAN PENDAMPINGAN SERTIFIKASI HALAL UKM RAMBAK DI DUSUN CEGOKAN KELURAHAN WONOLELO

Acara Sosialisasi Pangan Halal UKM Rambak
LP2M -Sabtu (7/08/2021)- KKN Tematik UIN Sunan Kalijaga Kelompok 2 dengan tema Kajian Halal telah melaksanakan Sosialisasi Pangan Halal di Dusun Cegokan. Acara ini merupakan salah satu dari rangkaian acara program kerja KKN Tematik yaitu pendampingan sertifikasi halal khususnya bagi UKM Rambak di Dusun Cegokan Kelurahan Wonolelo. Kelurahan Wonolelo sendiri merupakan kelurahan di Kabupaten Bantul yang memiliki potensi dalam hal pengolahan kulit sapi dan kerbau. Salah satu dusun sentra penghasil rambak di Kelurahan Wonolelo yakni Dusun Cegokan menjadi fokus dari tim KKN Tematik Kajian Halal untuk melakukan misi program kerja tematik kajian halal kali ini.
Acara Sosialisasi Pangan Halal ini diisi oleh Ibu Dr. Imelda Fajriati, MSi selaku Ketua Halal Centre UIN Sunan Kalijaga sekaligus merupakan Dosen Pembimbing Lapangan Tim KKN Tematik Kelompok 2. Acara sosialisasi ini diselenggarakan semi daring melalui Zoom Meetings dan dihadiri langsung oleh Pengusaha Rambak Dusun Cegokan. Acara yang diselenggarakan dengan prokes ini berjalan lancar karena mendapat dukungan langsung dari warga setempat selaku pengusaha rambak sayur, juga telah mendapat persetujuan dari Bapak Dukuh Cegokan serta memperoleh izin dari Satgas Covid kelurahan setempat. Para produsen rambak pun sangat antusias mendengarkan pemaparan materi mengenai kajian produk halal dan cara-cara untuk memperoleh sertifikasi halal pada produk mereka. Sebagaimana tujuan dari acara ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran akan pentingnya sertifikasi halal pada produk-produk UKM. Keuntungan dari adanya sertifikasi halal pada produk rambak sendiri yaitu dapat meningkatkan pemasaran dan nilai jual produk rambak sayur.
Bapak Hanawi selaku salah satu produsen rambak di Dusun Cegokan mengungkapkan rasa antusiasmenya terhadap acara sosialisasi yang diselenggarakan mahasiswa KKN ini.
“Semoga kerjasama antara mahasiswa KKN UIN Sunan Kalijaga dan pengusaha rambak ini tidak selesai sampai masa KKN saja. Semoga mahasiswa KKN dan Halal Centre UIN Sunan Kalijaga bersedia mendampingi proses sertifikasi halal produk kami” tutur Bapak Hanawi.
Menanggapi antusiasme pengusaha rambak dari terselenggaranya sosialisasi ini Tim KKN Tematik Kajian Halal UIN Sunan Kalijaga menyiapkan langkah-langkah selanjutnya sebagai bentuk pendampingan sertifikasi halal produk UKM seperti melakukan wawancara dengan produsen, penelusuran bahan baku produk, serta mengisi form dan membuat SJH (Sistem Jaminan Halal) yang nantinya akan diajukan sebagai syarat pengajuan sertifikasi halal (Mellyana, 2021).